Seminar Nasional Pendidikan Dasar dan Workshop 2023
Seminar ini dilaksanakan dengan tujuan mewujudkan optimalisasi kecerdasan otak dalam sistem pendidikan berakhlak dan berbudaya seminar ini Bertemakan pembelajaran berbasis Neurosains. Pembelajaran berbasis neurosains adalah pendekatan pendidikan yang mengintegrasikan prinsip-prinsip neurosains. Beberapa konsep utama melibatkan plastisitas otak, peran emosi dan motivasi, pentingnya tidur, koneksi antar konsep, aktivitas fisik, dan penggunaan teknologi. Tujuannya adalah mengoptimalkan pembelajaran dengan memahami cara otak manusia bekerja, sehingga dapat merancang strategi pembelajaran yang lebih efektif dan sesuai dengan kebutuhan otak peserta didik.
seminar ini mengundang beberapa narasumber yang hebat yaitu keynote speaker Dr. Agus Trianto, M.Pd. dan dua intived speaker M. Sodik dan Iim Hilman, S.Pd.i. dan seminar ini dipandu oleh moderator Prof. Endang Widi Winarni, M.Pd. pada tanggal 29 November 2023 di gedung Aula Dekanat FKIP Universitas Bengkulu